Memang menjadi negara penting bagi para produsen otormotif dunia termasuk juga bagi TVS yang kali ini berhasil memasok motor terbarunya yakni TVS Apache RTR 200 4V ke tanah air. Yah bagi sobat otomotif pastinya sudah tak asing lagi mendengar kedatangannya ke pasar Indonesia, karena gembar-gembor tersebut memang belakangan ini memenuhi berbagai media termasuk juga Otoboy.com yang sebelumnya mengabarkan bahwa TVS Apache RTR 200 4V Akan Segera Dirilis di Indonesia.
Dan tepat hari ini 21 Januari 2016, seperti janji TVS Motor, mereka benar-benar menghadirkan produk anyarnya tersebut ke tanah air, dan tentunya hal ini menjadikan pasar otomotif khususnya motor akan semakin ramai dengan banyaknya kehadiran motor-motor baru. Adapun motor bergaya sport ini bisa menjadi pilihan yang pas dan tepat untuk anda yagn sedang mencari motor baru dengan tampilan sporty dan elegan. Adapun untuk harga resmi TVS Apache RTR 200 4V di Indonesia adalah Rp23.900.000 juta Rupiah.
Harga tersebut merupakan harga on the road Jabodetabek, adapun alasan mengapa TVS Motor Indonesia berani mendatangkan produk yang satu ini tak lain tak bukan karena pasar motor sport di Indonesi dinilainya cukup terbuka luas dan cukup menguntungkan ketimbang mengadalkan motor matik. Lanjutnya, berbicara soal spesifikasi, dengan harga resmi TVS Apache RTR 200 4V di Indonesia yang mencapai 23 jutaan, kendaraan roda dua ini memiliki kapasitas mesin 197.75 cc yang mampu memberikan power maksimal.
Adapun mengutip dari kabar sebelumnya, mengenakan mesin satu silinder SOHC dengan 4 katup yang mampu menghadirkan tenaga hingga 20,23 PS @8.500 rpm dengan besaran torsi maksimum 18,1 Nm @7.000 rpm yang siap di distribusikan ke ban dengan
ngenakan transmisi 5 kecepatan. Dengan adanya perpaduan mesin tersebut tentu saja membuat handling dan akselerasi motor sport ini cukup apik, dengan hal ini tentu saja tak heran bila harga resmi TVS Apache RTR 200 4V di Indonesia cukp mahal.
Bahkan yang lebih mengesankannya lagi, disebutkan di laman viva.co.id, TVS Motor juga dikatakannya masih akan mendatangkan satu seri lagi motor sport ke pasar Indonesia, namun tak disebutkan kapan pastinya motor tersebut akan hadir. Sebagai bocorannya motor sport tersebut akan memiliki kubikasi mesin 310 cc yang pastinya siap memberikan penawaran lebih memuaskan, nah bagaimana nih tertarikah anda dengan motor yang baru di datangkan ke Indonesia setalah mengetahui harga resmi TVS Apache RTR 200 4V ini ??